AVI Humanity Beri Dukungan Nutrisi Anak Korban Bencana Gunung Lewotobi

Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki tidak hanya meninggalkan kerusakan fisik, tetapi juga trauma mendalam pada anak-anak. Melalui program psikososial dan distribusi makanan bergizi, Avi Humanity berhasil memberikan harapan baru bagi ratusan anak di Desa Konga dan Kobasoma.

 

Dalam upaya meringankan dampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Avi Humanity telah berhasil menjalankan program psikososial untuk 257 anak di Desa Konga, Flores Timur. Selain itu, distribusi snack kepada 396 anak turut membantu memenuhi kebutuhan nutrisi mereka. Program ini dilaksanakan selama periode 28 November hingga 9 Desember 2024, bekerja sama dengan berbagai pihak seperti Basarnas Maumere dan Lamahala Peduli.

Keberhasilan program bantuan kemanusiaan Avi Humanity di Lewotobi tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, termasuk Basarnas Maumere, Lamahala Peduli, mahasiswa Universitas Katolik Kupang, dan PMI Kabupaten Sikka. Kolaborasi yang kuat ini menjadi kunci dalam memberikan bantuan yang efektif dan tepat sasaran.